Notulen Rapat RW 11 Dusun Driyan (30/01/2026)
- Minggu, 15 Januari 2023
- Berita Pengumuman Sekilas-info
- Administrator
- 0 komentar
NOTULEN RAPAT RW 11 DUSUN DRIYAN
Agenda Rapat
Pembahasan iuran, dana hibah, kegiatan sosial kemasyarakatan, serta transparansi pengelolaan dana.
A. Pembahasan Umum (Dipimpin Mas Benny Ketua RW 11 Driyan)
-
Iuran PMI
-
Disepakati pembayaran melalui masing-masing RT.
-
Besaran iuran: Rp3.000 per jiwa.
-
Jumlah jiwa: ±250 orang (259 KK).
-
Total iuran: ±Rp770.000.
-
Dibagi 6 RT → ±Rp130.000 per RT.
-
-
Internet Starnet KAI
-
Biaya pemasangan: Gratis.
-
Bulan pertama: Gratis.
-
Tidak ada denda dan penalti.
-
Biaya bulanan: Rp100.000 hingga kecepatan 200 Mbps.
-
-
Kegiatan Nyadran
-
Pamflet disiapkan oleh Pak Tris dan berkoordinasi dengan Ketua RW.
-
-
Dana Hibah Tahun 2026/2027
-
Dialokasikan untuk RT 05 dan RT 06 (perbaikan drainase).
-
Dana hibah cair utuh 40jt.
-
Iuran kas RW: Rp60.000/bulan atau Rp720.000/tahun.
-
-
Kegiatan Posyandu
-
Iuran per RT: Rp75.000.
-
Hal teknis diserahkan kepada ibu-ibu pengelola Posyandu.
-
-
Lomba Kebersihan
-
Pendanaan ditanggung bersama oleh RT 1–6.
-
Penyambutan tim penilai dari Kelurahan Sakmadyo dilakukan secara sederhana dan tidak berlebihan.
-
-
Takmir Masjid Jami
-
Diharapkan Takmir transparan dalam pengelolaan dana umat.
- Keinginan remaja mohon diakomodir program-programnya dengan baik.
-
Lebih memperhatikan masyarakat sekitar.
-
-
Surat Edaran Ketua RW
-
Dibuat surat edaran setiap pengajuan bantuan, baik yang dilakukan oleh individu, kelompok, maupun organisasi,yang ditujukan kepada warga atau pengusaha yang tinggal di wilayah RW 11 Driyan, wajib mendapatkan izin dan rekomendasi terlebih dahulu melalui Ketua RW/RT setempat.
-
C. Penyampaian Pak H. Sutrisno
-
Kegiatan Nyadran tidak dilarang dalam Islam.
-
Akan diadakan pengajian jamaah Mushola Umar Bin Khattab.
-
Diberikan kesempatan kirim doa menjelang Ramadan dan kirim doa bersama.
D. Penyampaian Pak Eko Budi Santoso (Ketua RT 01)
-
Iuran PMI akan diedarkan oleh petugas yang ditunjuk.
-
Internet telah disosialisasikan, sebagian warga sudah berlangganan IndiHome.
-
Iuran ahli waris yang dimakamkan di Pantiloyo Driyan : Rp7.000.
-
Kegiatan 17 Agustus dibiayai dari dana RT 01 - 06
-
RW dapat mengajukan dana rapat ke Kelurahan dengan melampirkan:
-
Daftar hadir
-
Notulen rapat
-
Dokumentasi/foto kegiatan
-
Surat undangan
-
E. Penyampaian Pak Suradi (Ketua RT 03)
-
Setuju dana hibah dibagi untuk 2 RT.
-
Iuran kas RW sesuai yang disepakati bersama.
F. Penyampaian Abdul Rahman (Ketua RT 04)
-
Perlu surat edaran terkait pengajuan bantuan diharuskan melapor atau diijinkan oleh RT/RW
- Pelaporan keuangan masjid Jami lebih transparan ditempel di papan board sebagai bentuk pertanggungjawaban ke umat.
G. Penyampaian Pak Basuki (Ketua RT 06)
-
Dana hibah untuk RT 05 dan RT 06 total Rp40.000.000 digabung.
-
Setuju iuran kas RW Rp 60.000/bulan.
H. Penyampaian Pak Sumijo (Ketua RT 05)
-
Menanyakan apakah bantuan harus terjual semua dan harus berwujud uang.
-
Masing-masing RT mengeluarkan jatah masing-masing.
-
Menanyakan total lembar bantuan dibagi ke 6 RT.
-
Menyetujui iuran kas RW Rp 60.000/bulan per RT.
I. Penyampaian Pak Kasto (Ketua RT 02)
-
Setuju dengan pengalokasian dana hibah.
-
Setuju iuran kas RW Rp 60.000/bulan per RT.
Kesimpulan Rapat
-
Iuran kas RW disepakati Rp60.000/bulan per RT.
-
Dana hibah dikelola oleh RT 05 dan RT 06 dengan prinsip transparansi dan akuntabilitas.
-
Kegiatan sosial dan kemasyarakatan dilaksanakan secara sederhana dan gotong royong.